Prodi Ekonomi Syariah FEBI IAIN Ternate Raih Akreditasi Baik Sekali, Dekan: Hasilnya Sesuai Target
TERNATE – Langkah fakultas ekonomi dan bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate, Maluku Utara mengajukan Re-Akreditasi program studi Ekonomi Syariah (EKS) berbuah manis.
Pasalnya, proses Re-Akreditasi yang diajukan ke Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) pada Pebruari 2025, dan dilakukan asesmen lapangan pada awal agustus 2025 lalu, kini meraih predikat baik sekali.
Informasi soal kepastian prodi EKS memperoleh status Baik Sekali, setelah Dekan FEBI IAIN Ternate, Dr Abu Sanmas, S.H., M.H., M.Pd menerima salinan surat keputusan dan sertifikat akreditasi dari LAMEMBA pada Kamis (9/10/2025) siang.
“Iya, kami sudah kantongi surat keputusan dan sertifikat akreditasi dari LAMEMBA, dan alhamdulillah nilainya Baik Sekali,” terang Abu Sanmas saat ditemui di ruang kernya, Kamis (9/10/2025).
“Salinan sertifikat tersebut bernomor 2843/DE/A.5/AR.10/IX/2025 tanggal 22 September 2025,” imbuhnya.
Dia menjelaskan, sejak proses Re-Akreditasi prodi EKS berlangsung, pihaknya memang menargetkan meraih predikat baik sekali, target tersebut, kata dia, dengan merujuk pada dokumen pendukung yang siapkan dan diajukan oleh tim Re-Akreditasi prodi EKS.
“Kami memang menargetkan raih predikat akreditasi baik sekali, jadi ketika menerima hasil Re-akreditasi dari LAMEMBA, kami menilai bahwa sesuai dengan target kami,” katanya.
Dia menambahkan, masa berlaku prodi EKS berakhir pada 23 november 2026, walaupun begitu pihaknya mengambil langkah antisipatif untuk melakukan Re-Akreditasi lebih awal, agar mendukung pelaksanaan kegiatan akademik secara baik dan menjamin kualitas tata kelola akademik.
“Pada prinsipnya, kami tetap mengikuti arahan dari pimpinan (rektor, red) perihal merespon cepat terkait akreditasi prodi, demi terhindar dari masalah berakhirnya masa berlaku akreditasi prodi,” ujarnya.
Alumni pascasarjana Universitas Padjadjaran itu, berharap dengan meraih predikat baik sekali, nantinya bakal diikuti oleh tiga prodi di FEBI, yakni prodi perbankan syariah, manajemen keuangan syariah, dan akuntansi syariah.
Lebih lanjut, mantan Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) IAIN Ternate itu, menyampaikan apresiasi kepada tim akreditas, para pimpinan serta tenaga kependidikan, dan dosen di FEBI IAIN Ternate, atas dukunggan yang telah diberikan sepanjang pelaksanaan proses Re-Akreditasi.
“Kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam mendukung proses Re-Akreditasi prodi EKS,” ucapnya
Sementara koordinator program studi EKS Ilham Putra Usmayani, S.E., M.E menyampaikan rasa kebanggaannya setelah prodi yang dipimpinnya mengantongi predikat baik sekali dari LAMEMBA.
Menurut dia, dengan raihan predikat baik sekali, mencerminkan kualitas, tata kelola, dan pelayanan akademik secara baik.
Dia berharap, setelah meraih predikat Baik Sekali, nantinya ke depan, prodi EKS dapat meraih predikat unggul.
“Kami terus melakukan perbaikan berkelanjutan, agar dapat mencapai peringkat Unggul pada periode akreditasi berikutnya,” tandasnya. (*)